Bagaimana Astrid bisa membantu Anda?

Pelayanan Psikologis dan Program Pendampingan

Astrid memberikan pelayanan psikologis secara pribadi dan bersama dengan tim ahli tergantung dari kompleksitas masing-masing kasus. Layanan psikologis yang diberikan adalah pemeriksaan/asesmen psikologis, observasi dan interview klinis, kunjungan ahli, konsultasi dan konseling. Ia juga membuat program intervensi dan program pendampingan, baik secara jangka pendek maupun jangka panjang, yang disesuaikan
dengan kondisi dan kebutuhan klien pribadi. Dalam pemberian layanan ini, Astrid menyediakan mobilitas dan akses yang tinggi bagi klien dan keluarganya.

Hubungi Sekarang

Seminar dan Pelatihan

Astrid dikenal dalam membuat konten-konten psikologis dengan kualitas yang baik. Ia tidak jarang diundang menjadi narasumber di media, memberikan keahliannya di Perkembangan Anak dan Keluarga, Relasi Interaksi Anak dan Keluarganya, Bermain dan Manfaatnya, Macam-macam Permainan yang dapat membangun Relasi dalam Keluarga, Perkembangan Emosi, Masalah Stress dan Depresi, Mencintai dan Bertumbuh dalam
Keluarga. Topik-topik ini tidak lepas dari spesialisasinya dan sertifikasinya dalam Theraplay, yang mana banyak mengandung prinsip Theraplay dan tema Relasi/Ikatan.

Hubungi Sekarang Lihat Blog